PENGUMUMAN No : 342/15.0/KP/VIII/2010
PENERIMAAN DOSEN TETAP
YAYASAN PENDIDIKAN PROVINSI KEPULAUAN RIAU
UNIVERSITAS MARITIM RAJA ALI HAJI
TAHUN 2010
Universitas Maritim Raja Ali Haji (UMRAH) memberikan kesempatan bagi yang berminat untuk menjadi Dosen Tahun Akademik 2010-2011.
Formasi Dosen yang diterima sebagai berikut :
No | Program Studi | Bidang Ilmu | Jumlah | |
S1 | S2 | |||
1 | Ilmu Kelautan (IKL) | Ilmu Kelautan/Teknologi Kelautan | Penginderaan Jauh Kelautan/SIG | 1 |
Ilmu Kelautan | Biologi/Bioteknologi Kelautan | 1 | ||
2 | Manajemen Sumberdaya Perairan (MSP) | Manajemen Sumberdaya Perairan | Teknik Lingkungan/ Ilmu Lingkungan | 2 |
Manajemen Sumberdaya Perairan | Teknologi Kelautan/ Sistem Informasi Geografis | 1 | ||
Manajemen Sumberdaya Perairan | Pemanfaatan Sumberdaya Perairan/ Ilmu Pangan | 1 | ||
Sosial Ekonomi/Agribisnis | Sosial Ekonomi Perikanan/ Agribisnis | 1 | ||
3 | Teknik Elektro | Teknik Tenaga | Teknik Tenaga | 1 |
Mikrokontroler | Mikrokontroler | 1 | ||
Kontrol | Kontrol | 1 | ||
Pengolahan Sinyal | Pengolahan Sinyal | 1 | ||
4 | Teknik Perangkat Lunak | Teknik Informatika | Teknik Informatika | 2 |
Teknik Komputer | Teknik Komputer | 1 | ||
Sistem Informasi | Sistem Informasi | 1 | ||
5 | Bahasa Indonesia | Bahasa Indonesia | Bahasa Indonesia | 6 |
6 | Ilmu Pemerintahan | Ilmu Pemerintahan | Ilmu Pemerintahan | 5 |
7 | Ilmu Administrasi Negara | Ilmu Administrasi Negara | Ilmu Administrasi Negara | 3 |
8 | Sosiologi | Sosiologi | Sosiologi | 2 |
9 | Akuntansi | Akuntansi | Akuntansi | 9 |
JUMLAH | 40 |
I. KETENTUAN PELAMAR
- Lamaran ditulis tangan dan dibubuhi materai Rp.6.000,-
- Lamaran dapat diantar langsung atau dikirim melalui Pos Express (tercatat), ditujukan kepada Panitia Penerimaan Dosen UMRAH Jl. Politeknik Senggarang, PO. BOX 155 Tanjungpinang 29100 Kepulauan Riau.
- Lamaran dapat juga dikirim via email: email@umrah.ac.id
- Penerimaan Dosen UMRAH dimulai tanggal 9 Agustus 2010
- Lamaran paling lambat sudah diterima Panitia Penerimaan Dosen UMRAH tanggal 27 Agustus 2010.
- Lamaran dilengkapi dengan :
- Fotocopy Ijazah (dilengkapi dengan fotocopy ijazah S1), Transkip Nilai yang dilegalisir oleh Pejabat Perguruan Tinggi yang mengeluarkan ijazah. Dan bagi pelamar lulusan Perguruan Tinggi luar negeri ijazahnya harus sudah disetujui/dilegalisir oleh Dikti;
- Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 3,0 (tiga koma nol).
- Foto Copy Kartu Tanda Penduduk (KTP) yang masih berlaku.
- Pasfoto terbaru warna ukuran 4 x 6 cm sebanyak 2 (dua) lembar
- Pelamar tidak sedang berkedudukan sebagai Calon/Pegawai Negeri;
- Pelamar tidak menjadi pengurus dan/atau anggota partai politik;
- Umur maksimal 37 tahun terhitung 9 Agustus 2010 (ditentukan berdasarkan tanggal kelahiran yang tercantum di Ijazah);
- Pelamar harus menyertakan nomor telepon yang sewaktu-waktu dapat dihubungi.
II. PENGUMUMAN SELEKSI ADMINISTRASI
Peserta yang dinyatakan lulus Seleksi Administrasi akan diumumkan melalui Website UMRAH : http://umrah.ac.id pada tanggal 30 Agustus 2010.
Demikian pengumuman ini disampaikan untuk menjadi perhatian.
Advertisements